Pertahankan Budaya, Bersih Dusun Digelar Warga Jambuwer

  • Jun 29, 2022
  • JAMBUWER.KROMENGAN
  • Budaya, Adat

KIM DESA JAMBUWER – Bersih Dusun Rekesan, Desa Jambuwer, Kecamatan Kromengan, Kabupaten Malang, Jawa Timur (Jatim) dilaksanakan Kamis (23/6/2022). Kegiatan tersebut merupakan acara yang diadakan secara rutin setiap tahunnya dan merupakan bentuk syukur masyarakat Desa Jambuwer.

Selain bentuk syukur, Bersih Dusun Rekesan juga merupakan bagian dalam menjaga atau nguri-nguri budaya. Misalnya, terkait perhitungan tahun untuk menentukan tanggal diadakan acara selamatan desa.

Menurut Suroto Tetua Desa Jambuwer, perhitungan untuk menggelar Bersih Dusun Rekesan menggunakan penanggalan Jawa. Hal ini diturunkan secara turun temurun sejak lama.

“Penanggalan Bersih Dusun mengikuti budaya sejak dulu. Tepatnya dilakukan setiap Bulan Selo dan harinya selalu Kamis Kliwon. Ini adalah bentuk menjaga atau nguri-nguri budaya nenek moyang kita,” ucap Suroto.

Dari pengamatan KIM (Kelompok Informasi Masyarakat) Desa Jambuwer, acara Bersih Dusun dimulai sejak pagi. Dimulai dengan selamatan atau kenduri di area DAM irigasi yang tersebar di beberapa tempat di sekitar wilayah Desa Jambuwer. Setelah acara kenduri berlanjut dengan diadakannya ritual lanjutan di area punden yang dianggap sebagai tempat sakral karena dipercayai sebagai tempat dimana “danyang” desa berada.

Ritual selamatan diawali dengan kumandang doa-doa oleh para tetua desa secara silih berganti dan ditutup dengan doa oleh tokoh ustaz desa. Setelah acara kenduri selesai, dilanjut hiburan berupa tayuban yang biasanya ada beberapa tembang wajib dilantunkan oleh sinden.

Menurut Kepala Desa Jambuwer Tuwuh Hadi, acara ini bertujuan untuk berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa agar warga desa diberikan keselamatan, keberkahan, hidup aman sejahtera dan tentram. Selain itu, acara ini juga bertujuan untuk tetap melestarikan budaya yang telah ada atau istilahnya nguri-nguri budoyo, agar warga masyarakat tidak lupa pada budaya yang diturunkan oleh generasi generasi sebelumnya.

Acara Bersih Dusun Rekesan kali ini lebih sederhana dikarenakan adanya pandemi COVID-19  dalam beberapa tahun ini. Tapi, Suroto menyampaikan, meski dilakukan dengan sederhana harus ada beberapa rangkaian yang tidak boleh dihapuskan dalam pelasanaannya. Seperti, isi sesajian saat kenduri di punden, serta acara tayuban khususnya ada lantunan tembang yang memang harus dinyanyikan. Selebihnya bisa menyesuaikan dengan kondisi yang ada.

 

Penulis : Sintiya Wahyu KIM Desa Jambuwer | Pelatihan Praktek KIM Desa Jambuwer